Promosi Bulan Ini

Selamat Datang

Selamat datang di Dunia Gordyn, online store gordyn. Exclusive Hanya untuk Anda

Minggu, 12 Juni 2016

Gorden untuk Hotel

Gorden untuk hotel biasanya menggunakan bahan black out atau semi blackout. Bahan black out adalah bahan yang tebal dengan lapisan semacam karet di bagian belakang. Dengan bahan ini sinar matahari benar-benar terblokir sama sekali. Sayangnya bahan ini sulit perawatannya, karena bahan karetnya mudah rusak jika terkena panas atau lembab. Bahan karet mudah terkelupas atau berjamur.

Sedangkan bahan semi black out, bahannya tebal tapi tanpa lapisan karet. Dengan bahan ini sinar matahari tinggal sekitar 5% saja yang masuk. Bahan ini lebih mudah perawatannya sehingga lebih awet.

Saat ini bahan jenis ini tersedia dalam berbagi motif yang cantik sehingga sering digunakan juga untuk gorden rumah tinggal. Edisi terbaru kain gorden jenis semi black out ini tersedia seri dengan vitrasnya dengan motif dan warna yang sama sehingga membuat penampilan rumah Anda makin cantik.

Gorden untuk kamar hotel lebih banyak menggunakan warna-warna polos yang netral seperti abu-abu, putih tulang, krem, coklat susu dan coklat tua. Warna-warna tersebut mudah diserasikan dengan furniture yang lain. Sedangkan untuk modelnya lebih banyak menggunakan model triplet yang sederhana.

Sedangkan untuk vitrase yang sering digunakan untuk hotel adalah jenis kain shifon putih atau broken white dengan model triplet juga

Anda ingin menyediakan gorden untuk hotel Anda atau Anda ingin suasana ruang tidur Anda seperti di dalam kamar hotel? Silahkan hubungi Yumindo Gorden di nomor telp/WA 08113601460 (Ibu Annis) atau Anda dapat mengunjungi galeri kami di yumindo.net


By Yumindo Gorden

Jumat, 03 Juni 2016

Dunia Gordyn - 08113601460: Panduan Memilih Pola Kain Gorden

http://yumindo.net/detail/artikel/Memilih%20Gorden.html

Panduan Memilih Pola Kain Gorden













Tips oleh Yumindo Gorden

Warna yang berbeda dapat memberikan kesan yang berbeda pada suatu ruang yang sama. Demikian juga dengan motif.

WARNA
- Warna terang mengesankan luas
- Warna gelap mengesankan sempit
- Kombinasi warna yang kontras seperti kuning- hijau, merah- kuning,mengesankan      keberanian dan keceriaan
- Kombinasi warna gorden yang monokromatis (sewarna) biasanya menghasilkan                      tampilan yang kurang baik dan dari jauh kombinasi tersebut tidak tampak.

MOTIF
- Pola vertikal ruang terkesan lebih tinggi
- Pola horizontal memberi kesan rendah
- Pola horizontal memberi kesan lebih lebar daripada kenyataannya
- Motif/ gambar yang besar memberi kesan sempit pada ruangan kecuali jendela          memang berukuran besar (lebar lebih dari 2 meter)

- Motif kecil yang dikombinasikan dengan kain polos yang tepat dapat tampil lebih     anggun daripada jika polos saja

Rabu, 01 Juni 2016

Beberapa Poin Penting dalam Memilih Gorden

gorden, gorden malang, gorden surabaya, gorden pasuruan, gorden sidoarjo, gorden minimalis

 Tips dari Yumindo Gorden

Warna yang bagaimana yang dipilih?
Anda dapat memilih warna warna yang senada atau warna turunan dari dominasi warna yang ada pada ruang. Sebaliknya jika Anda menginginkan warna yang ceria dan tidak monoton, Anda bisa memakai warna yang sama sekali berbeda bahkan kontras sebagai aksen. Jika Anda menginginkan warna yang netral biasanya dipilih warna krem, coklat susu atau coklat tua.



Bercorak atau polos?
Motif gorden akan berpengaruh pada kesan ruang yang ingin diciptakan. Untuk ruang yang kecil sebaiknya dipilih motif yang sederhana, polos atau motif bertekstur yang senada sehingga ruangan terasa lebih luas.
Untuk ruangan yang luas dengan jendela yang lebar kain bermotif akan memberikan daya tarik tersendiri.

Memilih bahan yang tebal atau yang tipis?
Aplikasi gorden yang tebal (black out / semi black out) bertujuan untuk dapat memblok secara total cahaya atau pandangan. Gorden dengan ketebalan sedang dapat menahan pandangan namun hanya mereduksi sebagian cahaya matahari yang masuk Pada kondisi tertentu, bahan yang tipis dan tembus pandang seperti vitrase dihadirkan hanya agar sinar matahari yang masuk tidak menyilaukan namun dapat menampilkan kesan open space

Jenis curtain/gorden apakah yang cocok untuk kebutuhan ruang Anda? Kami adalah tempat yang tepat untuk mengatasi masalah tersebut. Silahkan berjalan jalan di galeri kami Yumindo.net atau di Jualgordenmurah.com atau Anda bisa menghubungi konsultan ahli kami di HP/WA 08113601460 – 08113601560. Galeri Fisik kami di Yumindo Galeri Jl. Semanggi Timur kav 1A Kota Malang Jawa Timur

















Jumat, 06 Mei 2016

Tips Merawat Tirai Dan Gorden

MEMBERSIHKAN
- Tirai dari kain dapat dibersihkan dengan penyedot debu untuk mengurangi tumpukan debu pada permukaan tirai
- Kerai dari bambu, kayu atau rotan sebaiknya tidak dibersihkan dengan air karena dapat memicu tumbuhnya jamur.
- Horisontal blinds berbahan aluminium sangat mudah dibersihkan dengan
- Setidaknya 3- 6 bulan sekali turunkan goden untuk dicuci. Bahan gorden yang tebal dan berat sebaiknya dirawat khusus atau dicucikan ke laundry. Sementara bahan yang ringan dan tipis dapat dicuci sendiri dengan mesin cuci. Bahan yang lembut seperti sutra sebaiknya dicuci dengan tangan.

MENCUCI
- Gunakan detergen yang lembut, rendam sebentar, ulagi beberapa kali sampai air tidak keruh lagi. Langsung digantung tanpa diperas, lalu diangin-anginkan hingga kering.
- Jika ada aksesori seperti renda terutama yang ada manik-maniknya sebelum dicuci sebaiknya dilepas terlebih dahulu agar tidak saling melilit saat mencuci gorden. Renda bisa dicuci tersendiri lalu dipasang kembali setelah kering.

Bagi Anda yang ingin membeli gorden yang baru bisa menghubungi kami di Yumindo gorden
Telepon          : 0341 579665
HP                   : 081 13601460 / 081 13609930
Email               : yumindo2@gmail.com
Alamat             : Jl.Semanggi Timur Kav 1A, Jati Mulyo, Lowokwaru, Malang
Daerah Sukarno Hatta


#gorden #hordeng #korden #gordyn #gordenmalang #gordensurabaya #gordensidoarjo #gordenpasuruan #gordenprobolinggo #gordenminimalis #grosirgorden #interior #tirai



Be Sociable, Share!

Telusuri